Cerita Surabaya - Setelah pada artikel sebelumnya pernah membahas tentang Wisata Kuliner Malam Khas Surabaya, kali ini kita akan jalan-jalan ke lokasi Wisata Malam Surabaya yang wajib dikunjungi kalau kita sedang liburan atau mampir sejenak di Surabaya.
Seperti yang kita tahu bahwa Surabaya adalah kota terbesar ke-2 yang ada di Indonesia. Bisa dibayangan berapa banyak jumlah penduduk yang ada dengan jumlah kendaraan yang ada. Sehingga untuk menikmati wisata siang hari di Surabaya cukuplah menguras banyak keringat. Tapi bayangkan kalau pada malam hari semua lampu gedung dan jalan yang ada menyala dan kita melihatnya dari atas seperti dari Cililites Java Paragon, Indah bukan? Nah kali ini kita akan berbagi tentang wisata malam yang ada di Surabaya.
1. G-Walk
2. Taman Bungkul
Kalo taman yang satu ini pasti semua sudah pada tahu kan? Taman Kebanggan Warga Surabaya ini pernah menerima penghargaan internasional lho. Minggu pagi taman ini menjadi pusat Car Free Day Surabaya, tapi malam sebelumnya (malam minggu) Taman ini juga tidak kalah ramai dikunjungi oleh berbagai lapisan masyarakat di Surabaya mulai dari keluarga yang ingin menghabiskan malam bersama ataupun komunitas-komunitas yang ada di Surabaya.
3. Jembatan Suramadu
4. Loop
konsep loop hampir sama dengan G-Walk yaitu wisata kuliner malam indoor. Terletak di Komplek Graha Family Surabaya, tempat ini lebih mudah dijangkau dibandingkan G-Walk. Berbagai macam resto dan cafe ada di kawasan ini. Tempat ini cozy banget buat nongkrong karena lokasi strategisnya yang dekat dengan D'Cost dan Pakuwon Trade Center (PTC).
Hampir semua tempat makan disini menyediakan rungan outdoor dan indoor bahkan untuk mengantarkan pengunjung menikmati Night City View Surabaya beberapa tempat menyediakan rooftop untuk tempat makan sambil menikmati gemerlap lampu kota Surabaya Barat.
5. Pakuwon Food Festival
Kawasan ini adalah kawasan wisata kuliner di Surabaya dengan konsep yang hampir sama dengan G-Walk, bedanya lahan yang digunakan lebih besar sehingga bisa menampung lebih banyak pengunjung. Untuk weekdays bisa 7.000 orang yang datang dan weekend mencapai 11.000 orang. Walaupun banayak yang datang tidak berarti kita bersesak-desak ria lho karena tempatnya sangat luas.
Itu tadi adalah sebagian dari Wisata Malam Surabaya yang Wajib Dikunjungi, sebenarnya ada banyak tempat yang bisa kita jajaki namun khusus untuk ke-5 tempat diatas yang termasuk WAJIB hukumnya. Hihihi, Kalo ada lokasi lain yang mau di rekomendasikan silahkan saja tulis di Comment.
0 Response to "Wisata Malam Surabaya Ini Wajib Dikunjungi"
Posting Komentar